Kode Redeem Free Fire Avatar Laura Limited Edition Gratis 2020

Mendapatkan kode redeem adalah hal yang paling membuat survivors Free Fire gembira. Karena jika mendapatkan kode redeem, kode tersebut bisa ditukarkan dengan reward seru dan menarik. Daripada harus menggunakan cheat yang cukup membuat survivors dag dig dug karena takut kena banned akunnya.

Banyak survivors yang menjadi pemburu kode redeem. Kode redeem sebenarnya bisa didapatkan dari mereka yang berafiliasi dengan Free Fire. Seperti misalnya baru-baru ini kode redeem yang dibagikan oleh GM paperbag. Mereka membagi-bagikan kode redeem secara gratis di akun Instagramnya.

Dan mungkin Anda juga masih ingat dengan kode redeem  yang dibagikan oleh akun Freefirebgid di Instagram. Kode redeem mereka bernama kode redeem Avatar Laura limited edition. Apakah Anda sudah mendapatkan kode redeemnya? Jika belum, yuk simak artikel kami.

Apa itu Kode Redeem Free Fire Avatar Laura ?

Kode redeem Avatar Laura merupakan kode yang dibagikan oleh sebuah akun bernama Freefirebgid di Instagram. Akun ini memiliki jumlah follower yang fantastis, yaitu 3,8 followers dan banyak diikuti oleh para pecinta Free Fire. Mereka juga cukup sering mengadakan event bagi-bagi kode redeem.

Yang terbaru adalah kode redeem yang dibagikan secara acak oleh mereka. Event ini bernama “Instagram Winter Mission”. Mereka membuat event pada bulan Desember lalu. Tetapi, tidak banyak yang bisa berhasil menemukan kode redeem yang dibagikan.

Misi yang mereka berikan adalah mengumpulkan 3 postingan dengan 4 digit kode, dan menggabungkannya menjadi 12 digit. Untuk kemudian ditukarkan menjadi sebuah reward yang menarik.

Akun freefirebgid ini sudah membagikan seluruh postingannya, dan kode redeemnya sudah bisa digunakan oleh para pemain Free Fire.

Cara Mendapatkatan Kode Redeem Free Fire Avatar Laura

Seperti yang sudah kami bahas di atas, untuk mendapatkan kode ini Anda hanya perlu memantau tiga postingan yang berisi 4 digit kode redeem. Dan menggabungkannya menjadi 12 digit kode. Jika Anda membutuhkan kode-kodenya, berikut ini kode yang bisa Anda gunakan untuk mendapatkan bundle Avatar Laura Limited Edition :

  • FFIG-ZQY4-6VDS

Cara Menukarkan Kode Redeem Free Fire Avatar Laura

Untuk menukarkan kode redeem FF Avatar Laura limited edition sangatlah mudah, berikut langkah yang bisa Anda ikuti :

  • Pertama, silakan masuk ke website https://reward.ff.garena.com/
  • Selanjutnya login dengan menggunakan aku Free Fire yang sering digunakan, jangan menggunakan akun guest karena tidak akan bekerja.
  • Kemudian silakan masukan kode redeem di atas, dan pilih confirm.
  • Jika sudah, silakan buka aplikasi Free Fire Anda dan cek mail.
  • Di sana akan ada pesan masuk baru, berupa reward dari Avatar Laura Limited Edition.
  • Pilih Claim.
  • Dan reward sudah bisa digunakan untuk akun Anda.
  • Selesai.

Kesimpulan

Kode redeem Free Fire Avatar Laura dibagikan oleh akun Instagram bersar bernama freefirebgid. Jika Anda ingin mendapatkan kode redeem dari event lain yang diselenggarakan oleh akun tersebut, jangan lupa untuk mengikuti akun tersebut di Instagram.

Itulah kode redeem FF Avatar Laura yang bisa kami bagikan untuk Anda. Dengan begitu Anda bisa mendapatkan reward menarik dari bundle Avatar Laura limited edition. Selamat mencoba.

You May Also Like

About the Author: Nurhayati